Manfaat Ekonomi yang Dihasilkan Oleh Lembaga-Lembaga Penyimpan Dana

Manfaat Ekonomi yang Dihasilkan Oleh Lembaga-Lembaga Penyimpan Dana - Sebelumnya telah dibahas lembaga penyimpan dana memperoleh sebagian keuntungannya karena membayarkan suku bunga yang lebih rendah pada tabungan dibandingkan tingkat suku bunga yang mereka terima dari pemberian pinjaman. Keuntungan apa yang diberikan lembaga-lembaga ini sehingga nasabah mau menyimpan dananya pada lembaga ini dengan memperoleh suku bunga yang rendah dan para peminjam mau membayar suku bunga yang lebih tinggi? 

Lembaga penyimpan dana memberikan empat keuntungan: 

· Menciptakan Likuiditas. Lembaga penyimpan dana menciptakan likuiditas dengan meminjam dalam waktu singkat dan meminjamkan dana dalam waktu panjang, yaitu dengan cara menyimpan tabungan dan siap untuk membayar para nasabah dalam waktu singkat serta memberikan pinjaman yang berjangka waktu panjang. 

· Penanggungan resiko. Sebuah pinjaman mungkin saja menjadi kredit macet. Jika anda meminjamkan pada seseorang yang gagal mengembalikan, anda bisa kehilangan seluruh jumlah yang dipinjamkan. Jika anda meminjamkan pada 1000 orang (melalui Bank) dan hanya satu orang yang tidak mampu mengembalikan, anda hampir tidak kehilangan apapun karena lembaga penyimpanan dana menjadi penanggung resiko. 

· Biaya peminjaman yang lebih rendah. Bayangkan jika tidak ada lembaga penyimpan dana dan perusahaan mencari dana $1.000.000 untuk membeli pabrik baru. Perusahaan tersebut harus mencari di antara lusinan orang yang mau meminjamkan uang. Dengan adanya lembaga penyimpan dana, biaya yang dikeluarkan untuk pencarian dana ini menjadi lebih rendah. Perusahaan mendapatkan $1.000.000 yang mereka cari dari sebuah lembaga yang menyimpan dana banyak orang namun biaya dari aktivitas pencarian dana ini di tanggung oleh banyak peminjam. 

· Biaya pemantauan peminjam yang lebih rendah. Dengan memantau para peminjam, seorang peminjam dapat memberikan keputusan yang baik yang mungkin bisa mencegah terjadinya kredit macet. Tapi aktivitas ini membutuhkan biaya yang cukup besar. Bayangkan berapa banyak biaya yang dibutuhkan jika setiap rumah tangga yang meminjam uang kepada perusahaan yang membutuhkan dana harus melakukan pemantauan pada perusahaan itu secara langsung. Lembaga penyimpan dana bisa melakukan tugas tersebut dengan biaya yang jauh lebih rendah.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Manfaat Ekonomi yang Dihasilkan Oleh Lembaga-Lembaga Penyimpan Dana"

Post a Comment

Terima kasih telah berkungjung, Silahkan Tinggalkan Komentar