Pengertian Barang persediaan - Barang persediaan merupakan sejumlah material yang disimpanan dan di rawat menurut aturan tertentu dalam tempat persediaan agar selalu dalam keadaan siap pakai dan di tataushakan dalam buku perusahaan.
Setiap perusahaan, apalagi perusahaan industri pasti membutuhkan persediaan untuk keperluan industrinya baik berupa bahan baku, bahan penolong, atau barang lain yang digunakan untuk pemeliharaan dan operasinya.
Pengunaan barang yang sering kali tidak teratur baik frequensi maupun jumlah dan jenisnya, sehingga sebelum digunakan perlu disimpan terlebih dahulu dalam gudang penyimpanan barang. Pengadaan dan penyimpanan barang persediaan pasti membutuhkan biaya yang besar setiap tahun umumnya bisa mencapai 20-40% dari harga barang itu sendiri.
Oleh Karena itu di perlukan suatu manajemen yang mengatur sedemikian rupa sehingga tingkat persediaan dapat di tekan seminimal mungkin tetapi tidak mengganggu kinerja dari perusahaan tersebut. (Richardus Eko Indrajit,2003)
0 Response to "Pengertian Barang persediaan"
Post a Comment
Terima kasih telah berkungjung, Silahkan Tinggalkan Komentar